Senin, 19 Desember 2011

Harapan-ku

                Dalam hidup ini,,, tak banyak yang aku harapkan. Kecuali beberapa hal saja, dibawah ini :

    Aku ingin selalu bisa melangkahkan kaki menuju rumah Allah
      Aku ingin selalu bisa berbaris dengan kaum muslimin dibarisan paling depan
    Aku ingin selalu bisa bersujud dihadapan Allah ‘azza wa jalla
  Aku ingin selalu bisa menengadahkan tangan, memohon dihadapan Yang Maha Kaya
lagi Maha Memenuhi keinginan hamba_Nya
Aku ingin selalu bisa bercerita dan curhat dihadapan Yang Maha Mendengar
lagi Maha Memberi Jalan Keluar (solusi)
 Aku ingin selalu bisa berdiri disepertiga malam, terjaga dalam keheningan malam
dalam tahajjud dihadapan Sang Penguasa Alam
  Aku ingin selalu bisa membuka lembaran-lembaran mushaf (al qur’an), membaca, memahami, mentadaburi, dan mengamalkan apa yang terkandung didalamnya.

“Ya Allah,,,
Hamba menyadari akan lemahnya diri ini tanpa kekuatan dari_MU…
Hamba menyadari akan jahilnya diri ini tanpa ilmu dari_Mu…
Hamba menyadari akan faqirnya diri ini tanpa anugerah dari_Mu…
Hamba menyadari…
Hamba menyadari…
Hamba menyadari…
Hamba menyadari ya Allah…
Hanya Engkau-lah satu-satunya Yang berhak untuk diibadahi
Maka jadikanlah diri ini bahagia dengan selalu beribadah kepada_Mu
dengan ikhlas dan mutaba’ah rasul_Mu
dan jadikanlah diri ini selalu mencintai_Mu
dengan cinta yang tidak pernah surut
sampai aku kembali kepada_Mu
ya Rabb ya Dzal jalaali wal ikroom”



Tidak ada komentar: